BPI KPNPA RI Dukung Sikap Tegas KASAD Jendral TNI Maruli Simanjuntak Terkait Penindakan Knalpot Borong Ribuan Motor Prajurit Di Lingkup TNI AD

Jakarta/wapenja.com – Tubagus Rahmad Sukendar selaku Ketua Umum BPI KPNPA RI mendukung penuh sikap tegas Jendral TNI Maruli Simanjuntak selaku Kepala Staf TNI AD dengan melakukan penindakkan terhadap ribuan sepeda motor yang di gunakan prajurit dilingkup TNI AD.Senin (08/01/2024)

Seperti diketahui penggunaan knalpot sepeda motor dikalangan warga sipil saat ini sudah sangat meresahkan dan mengganggu warga masyarakat

Kita melihat pada umumnya motor motor besar yang menggunakan knalpot brong mengeluarkan suara lebih besar atau kasar dan suara bising ini membuat tidak nyaman didengar dan memancing umpatan dari masyarakat

Seperti juga yang disampaikan Pembina BPI KPNPA RI Brigjen Drs Erwin Charara Rusmana SH.MH juga menyampaikan bahwa dalam proses penindakkan terhadap pengguna sepeda motor yanng menggunakan Knalpot Brong itu patut di dukung dan diapresiasi semua pihak apalagi disaat ini menjelang Pilpres dan Pilleg akan banyak disalahgunakan oknum masyarakat dengan melakukan pawai kampanye nya menggunakan sepeda motor berknalpot brong ini harus ada sikap Tegas dari Kepolisian untuk senantiasa melakukan Razia Rutin agar tidak ada mengganggu Situasi Kamtibmas menjadi tidak Kondusif

Baca Juga  Kang Tebe Sukendar Benarkan Apa Yang Disampaikan Alvin Lim Terkait Pemerasan Oknum Di Dalam Lapas, Segera Menkumham Yasonna Laoly Benahi Jangan Dibiarkan Begitu Saja

Sikap tegas yang sudah di tunjukkan TNI AD melalui Polisi Militer nya harus kita dukung dan seharusnya TNI juga melibatkan Polri dalam Penindakkan terhadap Knalpot brong

Sikap Tegas Kasad Jendral TNI Maruli Simanjuntak sudah dilaksanakan Kodam IV Diponegoro dengan melakukan penindakan yang tegas dimana dari Polisi Militer Kodam Diponegoro sudah melakukan razia terhadap ribuan motor prajurit TNI.

Apa yang dilakukan TNI AD sudah sangat tepat dan harus didukung semua elemen masyarakat ujar Brigjen Erwin yang akrab disapa Kang Erwin

Penindakkan kenalpot brong sepeda motor juga harus rutin dilakukan Pihak Kepolisian yang tujuan nya adalah memberikan rasa nyaman bagi pengguna jalan agar terhindar dari kebisingan dan suara besar knalpot brong

Baca Juga  Sederhanakan Perizinan Pertashop, Ditjen Bina Bangda Sosialisasikan SEB 3 Menteri

Dan yang menjadi perhatian semua pihak Tujuan Mulia dari Jendral TNI Maruli Simanjuntak adalah di lingkup TNI AD benar-benar tak mau ada prajurit TNI di lingkungannya yang menjadi berandalan jalanan mengganggu masyarakat dengan penggunaan knalpot brong pada sepeda motornya.

Terbukti Perintah Kasad Jendral TNI Maruli Simanjuntak sudah di lakukan Kodam Diponegoro dengan mengerahkan pasukan baret biru Polisi Militer untuk melakukan razia besar-besaran terhadap sepeda motor milik prajurit.

Berdasarkan siaran resmi Pomdam IV/Diponegoro dilansir VIVA Militer, Jumat 5 Januari 2024, razia knalpot brong dilaksanakan serentak di seluruh wilayah lingkungan Kodam Diponegoro.

Polisi Militer Kodam Diponegoro razia ribuan motor prajurit TNI.
Polisi Militer Kodam Diponegoro
dan lima Detasemen Polisi Militer mulai dari Denpom 1 Purwokerto, Denpom 2 Yogyakarta, Denpom 3 Salatiga, Denpom 4 Surakarta dan Denpom 5 Semarang bergerak langsung melakukan pemeriksaan kendaraan prajurit-prajurit TNI di semua satuan TNI Angkatan Darat.

Baca Juga  Lanjutkan Program Kasad, Anggota Koramil Laksanakan Karya Bhakti Pembersihan Pasar

Enggak main-main lebih dari 3000 sepeda motor prajurit TNI jadi sasaran pemeriksaan PM. Tak ada satupun satuan di lingkungan Kodam Diponegoro yang lolos dari razia ini. Termasuk Polisi Militer.