Wapenja.com/Bogor – Dalam rangka menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), Unit Samapta Polsek Kemang melaksanakan patroli di wilayah Kecamatan Kemang, Kabupaten Bogor, pada Selasa malam (13/01/2026).
Patroli dipimpin oleh AKP Djoko Riswayadi, S.Sos., dengan melibatkan dua personel Polsek Kemang serta unsur Pokdarkamtibmas. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya preventif untuk mencegah tindak kriminalitas.
Dalam pelaksanaannya, patroli menyasar lokasi strategis yang dinilai rawan gangguan kamtibmas, seperti minimarket Indomaret dan Alfamart di Jalan Raya Jampang, mesin ATM, pasar tradisional, serta kawasan permukiman warga. Petugas juga melakukan patroli dialogis dengan warga dan petugas keamanan di Perumahan Telaga Kahuripan untuk menyerap aspirasi dan memberikan imbauan.
Kapolsek Kemang, AKP Yulita Heriyanti, S.H., M.H., menyampaikan bahwa patroli difokuskan untuk mengantisipasi tindak kejahatan C3 (curat, curas, curanmor) dan gangguan lainnya. “Patroli ini kami laksanakan secara rutin sebagai langkah pencegahan, sekaligus memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat, terutama pada malam hari,” ujarnya.
Hasil patroli menunjukkan situasi keamanan di wilayah hukum Polsek Kemang terpantau aman, tertib, dan kondusif tanpa kejadian menonjol.
Kapolres Bogor AKBP Wikha Ardilestanto, S.H., S.I.K., M.Si., menegaskan agar seluruh jajaran terus meningkatkan kegiatan patroli dan kehadiran polisi di tengah masyarakat, dengan mengedepankan pendekatan humanis dan sinergi dengan elemen masyarakat.
Plt. Kasi Humas Polres Bogor IPDA Hamzah Sofyan mengimbau masyarakat untuk melaporkan hal-hal yang mengganggu kamtibmas, tindak kriminalitas, maupun perekrutan kerja ilegal yang termasuk TPPO. “Segera laporkan ke Call Center Polri 110 atau nomor aduan Polres Bogor di 0812-1280-5587 yang melayani selama 24 jam,” pungkasnya.












