Rudy Susmanto Hadir Dalam Acara Peresmian Kantor AIPBR

Bogor-wapenja.com, peresmian Sekretariat Aliansi Insan Pers Bogor Raya (AIPBR), yang diselenggarakan  di jln Gang Nurul Abror, samping RY Center, Jalan Tegar Beriman Cibinong Kabupaten Bogor,tak terduga kedatangan calon bupati Bogor Rudy Susmanto,Jumat (11/10/24).

Kedatangan Rudy disambut oleh Pengurus dan anggota AIPBR yang masih berada di lokasi sedang benah-benah hendak persiapan pulang setelah seharian mengikuti rentetan acara tasyakuran sekretariat AIPBR dengan doa bersama dan santunan anak yatim.

Anggota pun mendadak sibuk menata akomodasi setelah rapih dibenahi ke dalam sekretariat kemudian kembali menatanya termasuk sound system kembali dikeluarkan guna dipergunakan kembali untuk menyambut Cabup nomor urut 1 tersebut.

Baca Juga  Kemendagri Dukung Penyempurnaan PP Nomor 36 Tahun 2021 tentang Pengupahan

Dalam sambutannya, Aliv Simanjuntak selaku Ketua AIPBR menyatakan rasa syukurnya atas kedatangan Cabup Rudy, “Alhamdulillah telah hadir di hadapan kita semua yaitu bapak Rudy Susmanto selaku Calon Bupati nomor urut 1, setelah tadi sekitar pukul 16 usai acara peresmian kantor AIPBR, kami juga kedatangan Calon Bupati nomor urut 2, bapak Bayu Syahjohan, namun sayangnya saya sendiri tidak bertemu beliau karena acara sudah selesai ditutup dengan pembacaan doa oleh Ustad Jigo, dan saya meninggalkan sekretariat untuk sholat ashar,” ungkap Aliv.

Masih dikatakan Aliv, dengan demikian maka kedua Calon Bupati telah datang sehingga tidak akan ada kecemburuan sosial, “Dan ini membuktikan bahwa AIPBR konsisten mengundang kedua Calon Bupati Bogor, karena secara lembaga, AIPBR tidak berpihak kepada salah satu Calon Bupati,” tegas Aliv.

Baca Juga  Polres Bogor Bersama Jajaran monitoring Tangani Penanggulangan Bencana dan Dirikan Dapur Umum Serta Pelayanan Kesehatan

Sambutan Aliv tersebut senada dengan sambutan Dewan Pembina AIPBR, Andri pada prosesi acara peresmian kantor AIPBR yang mengatakan bahwa AIPBR secara lembaga harus netral dan tidak boleh mendukung salah satu calon.

“Adapun secara personal itu merupakan hak konstitusi politik perorangan, namun jangan membawa bendera lembaga AIPBR, karena lembaga AIPBR harus bersih dari keberpihakan agar pemberitaan yang disajikan berimbang dan profesional,” ungkap Wanbin Andri, tegas di hadapan hadirin yang menyaksikan acara peresmian sekretariat siang tadi.

Baca Juga  Komentar Gus Mitfah Disentil Kemenag Soal Aturan Speaker Bulan Puasa