PKKS di SMA Kartika XIX-1 Bandung Berjalan Lancar

Wapenja.com/Kota Bandung – Penilaian Kinerja Kepala Sekolah (PKKS) adalah kegiatan yang dilakukan untuk menunjukkan proses dan hasil kerja yang dicapai Kepala Sekolah baik kualitas maupun kuantitas, ketepatan waktu kerja dan sebagainya (Permendiknas No. 35/2010).

Tujuan Penilaian Kinerja Kepala Sekolah sejatinya memberikan informasi akurat kepada pihak yang terkait tentang tingkat kinerja kepala sekolah berdasarkan standar kompetensi dan tupoksi sesuai peraturan dan ketentuan yang berlaku.

Lina Kristanelina, M.Pd., sedang melakukan kegiatan penilaian
Lina Kristanelina, M.Pd., sedang melakukan kegiatan penilaian

Berkaitan dengan hal tersebut pada hari Jumat, 15 Desember 2023 telah di selenggarakan kegiatan PKKS di Sekolah Menengah Atas (SMA) Kartika XIX-1 Bandung yang beralamat di Jl. Taman Pramuka No.163, Cihapit, Kec. Bandung Wetan, Kota Bandung dibawah penilaian asesor Lina Kristanelina, M.Pd., dari KCD VII Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat.

Baca Juga  Melalui MPLS, SMA Bina Muda Cicalengka Melakukan Serangkaian Pembinaan Awal Terhadap Budaya Sekolah yang Religius

Lina Kristanelina mengungkapkan dalam kegiatan PKKS ini merupakan momentum yang bagus bagi sekolah dan kepala sekolah untuk mengevaluasi.

“Melalui PKKS ini tentu penilaian merupakan sebuah acuan yang paling mendasar untuk kemajuan sekolah karena pada dasarnya melalui penilaian ini dapat diketahui apa yang harus diperbaiki, dipertahankan dan lebih ditingkatkan” Kata Lina.

Masih dikatakan Lina terkait PKKS ini menurutnya setelah menilai secara keseluruhan SMA Kartika XIX-1 Bandung sudah sangat bagus.

“Dari penilaian secara keseluruhan SMA Kartika XIX-1 Bandung sudah sangat bagus, hal tersebut dibuktikan dengan raport pendidikannya yang mencapai 100 dalam hal literasi, artinya setiap siswa SMA Kartika XIX-1 Bandung melampaui batas minimal dalam hal literasi” Ungkap Lina.

Baca Juga  SMKN 1 RANCAEKEK SEKOLAH UNGGUL DALAM BIDANG TKJ DAN TKR, BANYAK MELAHIRKAN GENERASI BANGSA YANG HEBAT DI BIDANG USAHA DAN INDUSTRI.

Adapun dikatakan Jujun Jatnika, S.A.B., yang menjadi penilai dalam sarana dan prasarana mengatakan hal serupa, yang mana secara keseluruhan sudah sangat baik.

Jujun Jatnika, S.A.B., sedang melakukan penilaian.
Jujun Jatnika, S.A.B., sedang melakukan penilaian.

“Dalam hal sarana dan prasarana SMA Kartika XIX-1 Bandung sudah sangat baik, terlihat dari ruangan, fasilitas dan lain-lain sudah memenuhi standard, bersih dan sangat layak untuk digunakan” Kata Jajang.

Selain itu Kepala SMA Kartika XIX-1 Bandung Dra. Hj. Siti Zuraida mengungkapkan melalui PKKS ini dapat menjadi bahan evaluasi bagi sekolah yang dipimpinnya.

“Melalui PKKS ini saya dapat mengetahui apa yang mesti diperbaiki dan apa yang mesti dipertahankan, oleh karena itu adanya PKKS ini merupakan program yang sangat baik bagi para kepala sekolah untuk kemajuan sekolah-sekolah yang dipimpinnya” Pungkasnya.

Baca Juga  Dinas Pendidikan dan Kebudayan Garut Menggelar Festival Tunas Bahasa Ibu Tahun 2023